19 Mar 2012


ARTI CINTA YANG SEBENARNYA
cinta, yang berarti perasaan ingin menyayangi, membahagiakan, melindungi, dan memiliki seseorang atau sesuatu, cinta merupakan fitrah manusia. setiap orang pasti dilahirkan dengan memiliki perasaan cinta, hanya saja tak semua orang tahu bagaimana seharusnya mengelola perasaan cinta dengan sebaik-baiknya agar mendatangkan kebaian, baik bagi dirinya maupun bagi yang lain.
Bagi umat manusia, khususnya umat islam, cinta sejati seharusnya hanyalah untuk sang pencipta, Alloh SWT. karena dengan rahmat dan cintanya lah manusia mendapat kesempatan hidup didunia dan menjadi kholifahnya dimuka bumi. dan berkat cinta dan kasih sayangnya lah kita dilahirkan atau ditakdirkan menjadi salah satu anggota umat pilihan. 
Selebihnya, hendaknya cinta kepada selain alloh menjadi pancaran cinta kepada alloh sendiri. Atau, dengan kata lain, ketika kita mencintai makhluk alloh, hendaknya dimaksud sebagai salah satu wujud kecintaan kita kepada penciptanya.
jika cinta kepada alloh sudah menjadi landasan cinta kepada makhluk, seyogyanya dalam cinta tidak akan ada sisipan kemaksiatan. begitu pula apabila kita memandang seseorang dengan penuh keridhoan dan kecintaan maka akan menutupi Aib/cela yang ada, seperti terkutip dalam maqolah abu yazid " wa ai'nurridho likulli ai'bin halillah" artinya, memandang dengan penuh keridho'an akan memnutupi aib yang ada.
wassalam
Karya: Khoirul Romadhon

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar sahabat sangat membantu untuk perkembangan di blogs kami
berikanlah komentar yang membangun